Kamis, 25 Agustus 2011

PENULISAN KARYA ILMIAH

Oleh
Moh. Darman Darwis


A.  Pengertian Karya Ilmiah
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI, 2008)) ilmiah adalah bersifat ilmu; secara ilmu pengetahuan; memenuhi syarat (kaidah) ilmu pengetahuan. Berdasarkan pengertian tersebut, maka dapat dikatakan bahwa karya ilmiah adalah sebuah karya (karangan) yang berisi tentang ilmu pengetahuan. Ilmu pengetahuan diperoleh melalui proses berpikir secara ilmiah. Terkait dengan itu, Suharto (2009) mengemukakan bahwa karya ilmiah adalah hasil  pekerjaan yang dilakukan secara ilmiah, berdasarkan kaidah-kaidah ilmiah yang berlaku. Selanjutnya, proses berpikir ilmiah dapat dikelompokkan atas (1) identifikasi masalah, (2) pembatasan masalah, (3) penyusunan hipotesis, dan (5) penarikan simpulan.

Rabu, 24 Agustus 2011

SAP BINDO STMIK BINA MULIA PALU


TUJUAN DAN RUANG LINGKUP PERKULIAHAN

Silabi dan Satuan Acara Perkuliahan (SAP)

1.   TUJUAN
Tujuan umum pengajaran bahasa Indonesia adalah sebagai berikut.
a.    Tercapainya pemakaian bahasa Indonesia baku yang cermat, dan efisien dalam komunikasi, yaitu pemakaian bahasa Indonesia yang baik dan benar
b.    Tercapainya pemilikan keterampilan yang baik dalam menggunakan bahasa Indonesia sebagai alat komunikasi dan pengetahuan yang sahih.
c.    Tercapainya sikap positif terhadap bahasa Indonesia, yaitu sikap yang erat kaitannya dengan rasa tanggungjawab yang tampak dari perilaku sehari-hari.

Apa Itu Esai


Pengertian Esai
 Esai adalah karangan pendek tentang suatu fakta yang dibahas menurut pandangan pribadi penulisnya. Dalam esai, unsur pemikiran lebih menonjol dibandingkan dengan unsur perasaan. Esai lebih banyak menganalisis fakta dengan pemikiran yang logis (Sumardjo dan Saini K.M., 1986: 19-21).

Model Belajar dan Pembelajaran


Model Belajar dan Pembelajaran
 Berorientasi Kompetensi

Abstrak: Tugas utama bagi seorang guru adalah membelajarkan siswa, yaitu mengkondisikan siswa agar belajar aktif sehingga potensi dirinya dalam tiga rana dapat berkembang dengan maksimal. Dengan belajar aktif, melalui partisipasi dalam setiap kegiatan pembelajaran, akan terlatih dan terbentuk kompetensi, yakni kemampuan siswa untuk melakukan sesuatu yang sifatnya positif yang pada akhirnya akan membentuk life skill sebagai dasar untuk memenuhi kehidupannya. Agar hal tersebut  dapat terwujud, guru seharusnya mengetahui bagaimana cara siswa belajar serta menguasai berbagai cara membelajarkan siswa. Dalam tulisan ini, akan membahas bagaimana cara siswa belajar, sedangkan model pembelajaran akan membahas tentang bagaimana cara membelajarkan siswa dengan berbagai variasinya sehingga terhindar dari rasa jenuh dan tercipta suasana pembelajaran aktif, inovatif, kreatif, efektif dan menyenangkan (PAIKEM) serta gembira dan berbobot (GEMBROT).
Kata kunci: model belajar,  pembelajaran,   kompetensi, life skill, suasana belajar

Selasa, 09 Agustus 2011

STRATEGI “RE-KREASI” DALAM PENGAJARAN APRESIASI PUISI DI KELAS X SMA NEGERI MODEL TERPADU MADANI


Moh. Darman Darwis  *)

Abstrak: Kegiatan mengapresiasi sastra dalam pengajaran sastra di SMA telah diperhadapkan berbagai masalah. Masalah tersebut berhubungan dengan beberapa faktor, yakni sarana, guru, siswa, buku sastra, dan sistem ujian. Dalam tulisan ini dimaksudkan untuk memperkenalkan salah satu kiat atau strategi dalam pengajaran apresiasi puisi di SMA. Strategi yang penulis ingin paparkan yaitu berkenaan dengan kegiatan “re-kreasi’ (penciptaan kembali) dalam pengajaran apresiasi puisi. Uraian ini diangkat berdasarkan pengalaman penulis dalam melaksanakan kegiatan proses belajar-mengajar apresiasi puisi di SMA.

Kata-kata kunci: re-kreasi, rekreasi, apresiasi puisi, implementasi.

Artikel Madani